Tim Itwasda Polda Jatim Beri Pendampingan Pelaporan LHKPN kepada Jajaran Polres Sumenep

 

SUMENEP,kompasnusantara.id – Tim Asistensi Inspektorat Pengawasan Daerah (Itwasda) Polda Jawa Timur melaksanakan pendampingan dan asistensi terkait kepatuhan pelaporan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) di Polres Sumenep, Senin (19/1/2026).

Kegiatan yang berlangsung di Aula Tungga Polres Sumenep tersebut bertujuan memberikan bimbingan teknis sekaligus melakukan verifikasi data LHKPN bagi personel Polri yang termasuk dalam kategori wajib lapor, guna memastikan pelaporan berjalan sesuai ketentuan yang berlaku.

Tim asistensi dipimpin oleh AKP Gigik Dwi Waluyo, S.H., M.H. selaku Ketua Tim II Itwasda Polda Jatim, didampingi Iptu Doyok Midarwanto, S.H., Ipda Samsul Hidayat, S.H., M.H., serta Bripka Sweste Cahya Rain Satwika, S.E. Kegiatan ini turut dihadiri para Pejabat Utama Polres Sumenep, termasuk para Kapolsek jajaran, Kasat Reskrim, Kasat Resnarkoba, Kasat Lantas, Kanit Reskrim, serta Bendahara Polres Sumenep.

Wakapolres Sumenep Kompol Masyhur Ade, S.I.K., dalam sambutannya menegaskan bahwa pelaporan LHKPN merupakan kewajiban yang harus dipenuhi oleh pejabat kepolisian sebagai bentuk komitmen terhadap transparansi dan tata kelola pemerintahan yang bersih.

“Melalui kegiatan ini, anggota Polri diharapkan semakin memahami mekanisme pelaporan E-LHKPN secara benar. Ini menjadi bagian dari komitmen Polres Sumenep dalam mendukung pelaksanaan pelaporan yang tertib, transparan, dan sesuai regulasi,” ujar Kompol Masyhur Ade.

Dalam kegiatan tersebut, Tim Itwasda Polda Jatim melakukan pemeriksaan dokumen serta verifikasi data LHKPN personel yang wajib lapor. Selain itu, diberikan pula arahan dan bimbingan teknis guna memastikan seluruh proses pelaporan dapat dilaksanakan secara tepat waktu dan akurat.

Sementara itu, Ketua Tim AKP Gigik Dwi Waluyo, S.H., M.H., mengapresiasi keterbukaan dan kepatuhan jajaran Polres Sumenep dalam pelaporan LHKPN. Ia berharap konsistensi tersebut terus dijaga demi memperkuat integritas dan kepercayaan publik terhadap institusi Polri.

Kegiatan asistensi berakhir sekitar pukul 11.00 WIB dengan harapan seluruh personel Polres Sumenep semakin disiplin serta memahami pentingnya pelaporan LHKPN sebagai wujud transparansi dan profesionalisme di lingkungan kepolisian.

(As-papagaul)

Posting Komentar

0 Komentar