Kapolres Sumenep Gelar Buka Puasa Bersama Insan Pers, Pererat Sinergitas di Bulan Ramadhan

SUMENEP,kompasnusantara.id– Dalam upaya mempererat silaturahmi dan meningkatkan komunikasi antara kepolisian dengan insan pers, Kapolres Sumenep, AKBP Henri Noveri Santoso, bersama Wakapolres dan jajaran Pejabat Utama (PJU) Polres Sumenep, menggelar acara buka puasa bersama insan pers pada Senin (24/3/2025).

Acara yang mengusung tema "Merajut Kebersamaan: Buka Puasa Kapolres Sumenep Bersama Insan Pers" ini diselenggarakan di Masjid Wali Songo Polres Sumenep, Jalan Urip Sumoharjo, 35, Kabupaten Sumenep, dengan dimulainya kegiatan sekitar pukul 16.30 WIB. Dalam kegiatan yang hangat tersebut, hadir pula pejabat utama Polres Sumenep, Kadis Kominfo Kabupaten Sumenep, dan sejumlah jurnalis dari berbagai media.

Dalam sambutannya, AKBP Henri Noveri Santoso menekankan pentingnya sinergitas antara kepolisian dan insan pers dalam menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat, terutama di bulan suci Ramadhan. “Kami sangat mengapresiasi peran rekan-rekan media yang telah bersinergi dengan Polres Sumenep dalam menyampaikan informasi yang akurat kepada masyarakat. Semoga dengan kegiatan ini, hubungan baik yang telah terjalin semakin erat,” ungkapnya.

Selain itu, Kapolres juga menyampaikan permohonan maaf apabila selama bertugas terdapat kekurangan, serta menegaskan bahwa kerja sama yang harmonis antara kepolisian dan media sangat vital dalam memberikan edukasi dan menjaga kondusivitas masyarakat.

Acara buka puasa bersama tersebut dilanjutkan dengan diskusi santai mengenai isu-isu kamtibmas di wilayah Kabupaten Sumenep. Diskusi tersebut dihadiri oleh Kabagops Polres Sumenep, Kabag SDM, Humas Polres Sumenep, serta jajaran perwira lainnya. Para wartawan yang hadir pun mengapresiasi inisiatif Polres Sumenep untuk membangun komunikasi yang baik, berharap kegiatan seperti ini dapat meningkatkan kualitas informasi yang disampaikan kepada masyarakat.

Dengan adanya acara ini, diharapkan sinergitas antara kepolisian dan insan pers semakin solid sehingga peran media dalam menyebarkan informasi yang berkualitas dan menyejukkan masyarakat dapat terus terjaga.

(Asmuni papagaul)

Posting Komentar

0 Komentar