Sumenep,Kompasnusantara.id. Senin (21/10/2024) – Sebuah kebakaran melanda area dekat proyek perbaikan jembatan di Desa Beraji, Kecamatan Gapura, Kabupaten Sumenep, pada Senin sore. Api yang diduga berasal dari pembakaran sampah daun kering oleh warga setempat dengan cepat menyebar karena hembusan angin kencang.
Salah satu saksi mata yang enggan disebutkan namanya mengatakan, api awalnya hanya membakar tumpukan sampah, namun angin membuat api menyambar tumpukan kayu proyek yang berada di dekat lokasi kejadian. "Awalnya kecil, cuma bakar sampah, tapi karena angin, api langsung menyebar ke kayu-kayu di proyek jembatan," ujarnya.pada awak media kompasnusantara.id.
Tim pemadam kebakaran dari Kabupaten Sumenep bergerak cepat mengerahkan dua unit mobil pemadam untuk memadamkan api. Selain itu, Polsek Gapura yang dipimpin oleh Kapolsek Fathor Rahman, S.H., bersama anggotanya Bripka Depoy K.M. dan Bripda Aditiya Eko, segera tiba di lokasi untuk membantu penanganan. Tak lama kemudian, personel dari Koramil Gapura yang diwakili oleh Bapak Erfan dan rekannya juga ikut membantu proses pemadaman.
Hingga berita ini diturunkan, pihak berwenang masih melakukan penyelidikan lebih lanjut terkait penyebab pasti kebakaran tersebut. Masyarakat diimbau untuk lebih waspada, terutama saat melakukan pembakaran sampah di area terbuka yang berisiko kebakaran, khususnya saat cuaca berangin.
"Kesigapan masyarakat dan pihak terkait sangat penting agar kejadian seperti ini bisa dicegah ke depannya," kata Kapolsek Fathor Rahman.
Dengan langkah cepat dari semua pihak, kebakaran ini berhasil diatasi tanpa menimbulkan kerugian yang lebih besar
(Asmuni - Pgl)
0 Komentar